wordpress-illustration.jpg

WordPress adalah sistem pengelolaan konten (Content Management System - CMS) yang bersifat open source dan dapat digunakan untuk membuat situs web dan blog. WordPress menyediakan seperangkat alat dan fitur yang memudahkan pengguna untuk membuat dan mengelola konten situs web mereka, seperti posting blog, halaman, media, dan lainnya. WordPress juga memiliki banyak tema dan plugin yang tersedia, yang memungkinkan pengguna untuk mempercantik dan menambah fitur ke situs web mereka dengan mudah.

Sebagai seorang blogger maupun administrator tentunya kita akan memelihara serta menjaga blog wordpress kita agar tetap update dan tidak terdapat error atau kesalahan pada blog tersebut. Namun kadang kala terdapat masalah pada hosting yang digunakan down, terkena serangan hacker, ataupun masalah lainnya. sehingga kita sebagai administrator blog akan mencegah hal-hal yang tak dinginkan tersebut terjadi dengan melakukan migrasi hosting dan backup data wordpress, salah satunya dengan mengekspor postingan pada blog wordpress agar nantinya dapat diimpor kembali ketika dibutuhkan suatu saat.

Wordpress sendiri menyediakan fitur bawaan yang sudah ada yaitu dengan menggunakan Tools Ekspor pada dashboardnya. Berikut adalah cara untuk mengekspor postingan Wordpress:

Cara Ekspor postingan Wordpress

1.Pastikan sudah login di Dashboard admin wordpress

Untuk melakukan login pada wordpress biasanya hanya menambahkan path dibelakang url situs dengan wp-admin atau wp-login.php contoh https://example.com/wp-admin atau https://example.com/wp-login.php

2.Pilih menu Tools dan klik pada tombol Export

Jika situs Anda disetel bahasanya ke Bahasa Indonesia maka tertulis Alat dan Ekspor

3.Pilih yang akan diekspor

Dalam hal ini kita akan mengekspor hanya postingannya saja maka pilih Posts kemudian kita dapat menentukan kategori, penulis, tanggal mulai, tanggal akhir dan status postingan. Kita akan mengekspor semua postingan yang ada di Wordpress tersebut maka pilih All.

4.Download File Ekspor

Setelah mengatur postingan apa saja yang ingin di Ekspor selanjutkan klik Download Export File.

File akan otomatis terdownload di perangkat kita. Perlu diingat bahwa file yang didownload akan berformat .xml

Demikian Cara Ekspor postingan di Wordpress, Semoga membantu